Ad Code

[REVIEW] Vienna Blackhead Remover - 3 STEPS NOSE PACK

Hai semua. Kali ini aku mau Review Blackhead Remover dari Vienna. Di Korea kan lagi booming banget tuh, Blackhead Remover yang menggunakan 3 Steps Nose Pack, tapi sepertinya agak horor kalau beli produk korea karena kemungkinan Nose Pack-nya mengandung Babi. Kalau gitu, kalian bisa mencoba Vienna yang merupakan merek skin care lokal dan menarik untuk dicoba.

    

Berikut ini adalah 3 Tahap yang perlu dilakukan dalam menggunakan Vienna Blackhead Remover:
  1. Membuka Pori-pori menggunakan Green Tea Water Mask
    Green Tea Water Mask membantu mendetoksifikasi kulit dan membersihkan pori-pori yang kotor dengan ekstrak daun greentea. Glycolic Acid membantu mempercepat proses eksfoliasi kulit. Langkah pertama ini mempersiapkan kulitmu untuk tahap pengangkatan komedo selanjutnya.
    Pemakaian: Gunakan Green Tea Water Mask pada permukaan hidung. Diamkan selama 5-10 menit. Angkat Masker perlahan. Biarkan area hidung dalam keadaan basah.
    Review: Dari pengalaman yang aku lakukan, pada tahap ini komedo kalian akan muncul di permukaan kulit sehingga nantinya akan lebih mudah dalam proses pengangkatan komedonya. Jika kalian telah menggunakannya 5-10 menit, kalau terasa sedikit kering maka masukkan lagi lembarannya ke dalam plastik step 1 untuk diambil lagi cairannya dan diletakkan di hidung sebentar sampai hidung kalian terasa basah.
  2. Mengangkat Komedo
    Diformulasikan dengan black charcoal powder untuk membersihkan dan medtoksifikasi kulit serta mengangkat kotoran dengan butiran serbuknya yang halus. Bamboo extract & mandarin orange peel oil untuk membantu merevalisasi dan merawa kulit. Membantu mengangkat komedo!
    Pemakaian: Keluarkan strip dari kemasan. Gunakan dengan menempelkan strip pada area hidung yang basah. Diamkan 10-15 menit atau biarkan kering dan kaku pada saat dipegang. angkat perlahan mulai dari bagian ujung dan ditarik ke arah tengah.Lihatlah strip komedomu akan terlihat di strip!
    Hasil pengangkatan komedo. Kebetulan ini aku udah penggunaan kedua kali. Waktu pertama kali jauh lebih parah daripada ini, sekitar 4  bulan yang lalu hehe. Dasar wanita tidak rajin.
     
    Hasil pengangkatan komedo ketiga kali, hehe aku post aja lagi fotonya. sepertinya lebih mantap soalnya~


    Review: Pore pack aku suka karena berwarna hitam jadi komedo yang terangkat lebih mudah dilihat. Menurut aku, pore pack ini lumayan enak karena walaupun berwarna hitam ketika diangkat tidak ada bagian dari pore pack yang tertinggal. Soalnya pengalaman menggunakan merek sebelah, untuk pore pack warna hitam, terkadang tertinggal di hidung yang menjadikan hidung kita hitam-hitam pada beberapa bagian. Untuk hasilnya, mujarab! Aku nyoba diangkat pake merek sebelah dan hasilnya nihil waktu diangkat komedonya, waktu pake pore pack ini, bener-bener banyak yang ke angkat. Kebetulan waktu aku nyoba sekarang kulit aku lagi agak adem komedonya. (FYI, beda harga juga sih ya sis hahaha).
  3. Mengecilkan Pori-pori
    Masker ini diperkaya dengan perpaduan menyejukkan dari cotton, aloevera, dan chamomile untuk memberikan ketenangan pada kulitmu. Dengan kandungan ekstrak herbal untuk merawat pori-pori. Pori-pori tampak lebih kecil, senantiasa terhidrasi, halus, dan lembut. Kulit terasa segar.
    Pemakaian: Gunakan masker perlahan pada area hidung. Diamkan selama 10 menit. Bilas berasih. Keringkan untuk hasil maksimal, gunakan 1-2 kali seminggu agar pori-pori senantiasa bersih.
    Review: Kalau pori-pori lebih kecil sih aku tidak seberapa notice ya, tapi ini enak dipakai karena dingin waktu digunakan. Pas banget setelah hidung kalian ditarik dan kemerahan, langsung menggunakan yang dingin-dingin kayak gini. Walau aku tidak seberapa notice pori-pori lebih kecil, tapi komedo aku selanjutnya tidak terlalu parah, jadi aku tidak merasa perlu menggunakan ini seminggu sekali tapi sebulan sekali juga sudah cukup hehe.

Penggunaan Step 1-3. Abaikan wajah Saya ya dan pencahayaan yang labil.
Overall Review
Menurut aku pore pack ini worth to try banget sih. Harganya sekitar 24000 rupiah dan kalian biasa beli di Guardian, kalau bisa sih waktu diskon (lol). Walau harganya lumayan untuk sekali penggunaan, tapi hasilnya menurut aku cukup stunning dan tidak membuat kalian merasa rugi, apalagi ini produk asli Indonesia.

Ini beda pencahayaan aja ya. Kalau kalian perhatikan dibagian before banyak komedo putih-putih kecil dan whitehead/ black head di hidung aku. Dibagian After bagian yang putih-putih udah ke angkat semua dan pori-pori aku juga udah lebih bersih tanpa 'isi'.


Rating: 4.5/5
Purchase Again? Yes!

Posting Komentar

3 Komentar

  1. wah gak pernah pakai semacam itu paling lihat anakku suka pakai

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hehe boleh dicoba mba sekali kali sama anaknya juga :D

      Hapus
  2. “Nice Post. It’s really a very good article. I noticed all your important points. Thanks"
    resistance bands set

    BalasHapus

Ad Code